Pura Taman  Ayun adalah merupakan pura Ibu (Paibon) bagi Kerajaan Mengwi, Bali. 
Dikelilingi kolam ikan sehingga pada saat berada di tempat ini 
seolah-olah berada tengah danau, dibangun pada abad 17 (konon dibangun 
tahun 1634) oleh raja pertama Kerajaan Mengwi Tjokerda Sakti Blambangan 
dengan arsitek yang berasal dari cina. Awalnya pura ini didirikan karena
 pura-pura tempat peribadatan umat saat itu tersedia jaraknya terlalu 
jauh, untuk dijangkau oleh masyarakat Mengwi.
 
Letak Pura Taman Ayun
 adalah di Desa Mengwi Kabupaten Badung, Bali, kira-kira terletak 18 
Kilometer arah Utara Kuta. Terlihat keindahan arsitektur dan keagungan 
peninggalan sejarah ini. Aspek seni, unik, magis serta unsur nilai 
sejarah membuat pura ini banyak dikunjungi oleh para pelancong yang 
sedang melakukan perjalanan tour, dan menjadi salah satu objek wisata di Bali  yang patut dikunjungi.
Pura
 ini sempat hancur karena gempa bumi hebat, saat tersebut terjadi pada 
tahun 1917 . Perbaikan secara besar-besaran dilaksanakan tahun 1937, dan
 Pada tahun 1949 dilaksanakan perbaikan terhadap kori agung, gapura, 
candi bentar, ditambah pembuatan wantilan cukup luas. Candi bentar juga 
tugu tingginya mencapai 16 meter di halaman bagian dalam pura tersebut 
dibangun sesuai arsitektur Jawa, sedangkan tugu candi kecil berupa 
tempat duduk dari batu berjumlah 64 buah merupakan tugu peninggalan 
leluhur jaman megalitikum untuk mengenang para ksatria yang gugur dalam 
medan perang.

Tempat wisata Taman ayun mempunyai
 luas 100 x 250 m2, terbagi menjadi, pelataran luar dan pelataran dalam.
 Pelataran Luar terdapat disisi luar kolam, pelataran Dalam dibagi tiga,
 pertama adalah pelataran dalam pertama sebuah tempat untuk istirahat 
sambil menikmati keindahan pura, kedua adalah pelataran dalam kedua 
tempatnya lebih tinggi dari pelataran dalam pertama, di sini terdapat 9 
relief penjaga setiap penjuru mata angin atau menurut kepercayaan Hindu,
 sembilan relief tersebut dikenal sebagai simbol kekuatan Dewata Nawa 
Sanga. 
Ketiga yaitu Pelataran Dalam ketiga, letaknya paling 
tinggi, pintu Gelung dengan posisi tengah akan dibuka hanya pada saat 
upacara sebagai tempat keluar masuknya pretima, arca juga peralatan 
upacara lainnya. Sedangkan dua pintu lagi sisi kiri kanan berfungsi 
untuk aktifitas keluar masuk kegiatan sehari hari, di sini tempat yang 
paling utama dan suci, terdapat beberapa candi, meru diperuntukkan 
sebagai tempat pemujaan umat.

Suasana pura Taman Ayun di Mengwi
 ini begitu menenangkan, seperti namanya taman-taman tampak indah 
tertata rapi, dengan rumput-rumput hijau yang selalu dijaga 
kebersihannya. Pohon-pohon tropis juga ditata begitu apik, menjadi 
perpaduan yang serasi antara tempat ibadah dan tempat wisata rekreasi. 
Puas menikmati keindahan taman, pada pelataran utamanya anda bisa 
menyaksikan kemegahan pura dengan pahatan-pahatan seni dari jaman 
kerajaan. Sedikitnya ada 10 bangunan meru, yang tertinggi sampai tumpang
 sebelas. 
Untuk bisa mengunjungi objek wisata Taman Ayun, wisatawan bisa ikut  paket tour ke arah Bedugul - Tanah Lot 
 dikemas dalam durasi 10 jam, telah disusun rute perjalanan searah 
sehingga menjadi lebih efesien. Alternatif lainnya para pelancong bisa sewa mobil di Bali supir
 + bbm menentukan sendiri jalur-jalur perjalanannya. Lokasi tempat 
wisata ini tidak begitu jauh, mudah dijankau dari Kuta, Sanur, Denpasar 
maupun Nusa Dua, sehingga jika ingin melakukan perjalanan hanya setengah
 hari bisa pilih paket Taman Ayun - Tanah Lot ataupun Ubud - Taman Ayu.

Menjelajahi
 pulau dewata ini tidak cukup hanya ke tempat wisatanya saja, tapi 
berbagai rekreasi juga perlu anda rasakan seperti berbagai permainan 
bahari atau olah raga air  watersport   di Tanjung Benoa, petualangan air lainnya merasakan sensasi rafting  di Sungai Telaga Waja juga Ayung, keduanya mempunyai tingkat kesulitan berbeda, rekreasi menarik lainnya, kami sediakan voucher cruise  untuk Bali Hai dan Quicksilver untuk berlayar ke luar pulau, serta tak kalah sensasionalnya  Odyssey Submarine Labuhan Amuk, Antiga. 
Pilihan
 aktifitas yang anda tentukan saat liburan, tentu perlu 
pertimbangan-pertimbangan dengan membaca informasi objek wisata di Bali,
 sehingga anda bisa menentukan tempat idealnya, pilihan fleksibel, bisa 
diatur sendiri karena semua acara perjalanan tour menggunakan mobil 
sendiri lebih memudahkan wisatawan untuk mengatur waktu, kalau belum 
tahu rute jalan lebih disarankan menggunakan supir wisata dari Bali. 

 

Tidak ada komentar:
Posting Komentar